Friday, 2 January 2015

Harga Batu Akik Labrador

Harga batu akik labrador  di pasaran tanah air mencapai jutaan rupiah. Batu labrador atau labradorite merupakan batu mulia yang juga sangat diminati pecinta atau kolektor batu akik. Bisa dikatakan saat ini batu akik labrador sedang naik daun, karena semakin banyak orang yang memburunya.  Batu alam yang menyimpan zat feldspa ini juga dikenal dengan sebutan batu spectrolite yang mempunyai warna beraneka ragam.

Batu kristal yang keras tersebut juga populer karena mampu tampil dengan efek warna yang memikat. Efek warna ini berasal dari sorotan cahaya, sehingga bisa menampilkan refleksi warna berupa warna biru kehijauan, biru dan warna lainnya. Dengan begitu Anda bisa memilih batu labrador dengan bermacam-macam warna sesuai dengan kesukaan. Penampilannya yang unik ini, maka batu labrador ini dihargai dengan nilai sangat tinggi.

Tidak hanya indah, batu ini juga dipercaya memiliki khasiat luar biasa. Khasiat itu diantaranya adalah meningkatkan kemampuan otak, meningkatkan insting dan daya pikir, serta khasiat lainnya. Batu mulia ini berasal dari Semenanjung Labrador. Penduduk di kawasan tersebut mengenal batu labrador sebagai sarana pengobatan. Selain itu, dipercaya juga bisa melancarkan aliran darah, mengurangi rasa stres dan cemas, serta bisa juga meningkatkan energi di dalam tubuh.

Khasiat yang dimiliki batu labrador tergantung dari warnanya. Jadi beda warna beda pula kemampuannya atau khasiat yang bisa dirasakan pemakainya. Sebagai contoh yang berwarna hitam berhubungan dengan kekuatan tubuh di bagian bawah, seperti pinggang, kaki dan sebagainya. Meskipun memiliki sejumlah khasiat luar biasa, tak sedikit kolektor atau pecinta batu akik mengoleksinya hanya karena terpikat dengan keindahannya saja. Jadi tidak begitu memperhatikan khasiat yang dimilikinya.